Cara Screenshot Samsung J2 Prime Paling Jitu

Cara Screenshot Samsung J2 Prime – Samsung Galaxy j2 prime telah resmi diluncurkan pada tahun 2016 dengan harga terjangkau dan tentunya juga mengusung spesifikasi yang menawan. Anda bisa membawa pulang samsung galaxy j2 Prime dengan harga dibawah 1,5 jutaan.

Layar smartphone samsung j2 prime memilikil lebar 5 inci dengan resolusi 960 x 540 piksel. Namun sayangnya layar samsung j2 prime tidak disediakan layar dengan resolusi HD. Saat itu pada tahun 2016 memang belum jamannya menawarkan resolusi HD.

Dari sektor hardware, smartphone buatan Samsung ini cukup lumayan dengan menggunakan prosesor MediaTek MT6737T Quad-core berkecepatan 1,4 GHz, RAM 1,5 GB, dan penyimpanan internal 8 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Nah, baru-baru ini ternyata banyak pengguna samsung galaxy j2 prime yang bertanya mengenai cara melakukan screenshot di Samsung Galaxy J2 Prime. Memang cara untuk screenshot pada smartphone Samsung agak sedikit berbeda dibandingkan dengan smartphone Android lainnya.

Biasanya smartphone Android pada umumnya menggunakan kombinasi tombol Power dan Volume bawah untuk bisa menangkap tampilan yang ada di layar.

Sementara itu, bagi anda sebagai pengguna samsung j2 prime yang belum mengetahui dan penasara bagaimana cara melakukan screenshot di layar hp samsung galaxy j2 maka simak pada ulasan berikut ini.

Cara Screenshot Samsung Galaxy J2 Prime

Cara Screenshot Samsung J2 Prime Paling Jitu

  1. Pertama, anda dapat menyalakan terlebih dahulu Samsung Galaxy J2 Prime
  2. Pilih tampilan yang akan diambil screenshot-nya
  3. Selanjutnya, anda dapat menekan tombol Power + Home secara bersamaan
  4. Nantinya layar akan berkedip yang menandakan telah terjadi screenshot
  5. Kemudian akan muncul notifikasi mengenai gambar screenshot atau anda bisa juga langsung
  6. mengunjungi aplikasi Galeri untuk mendapatkan gambar hasil screenshot

Semoga dengan tutorial ini anda dapat dengan mudah dalam melakukan screenshot di Samsung Galaxy J2 Prime maupun smartphone Samsung lainnya.

Maka dari itu kalau smartphone Samsung anda tidak bisa mengambil gambar layar dengan kombinasi volume dan power, metode ini patut untuk dicoba.

Demikianlah sedikit singkat ulasan mengenai bagaimana cara mengambil screenshot di samsung galaxy j2 Prime. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Tech Enthusiast dan Blogger sejak 2016, dengan background Ilmu Komputer. Sangat menyukai hal-hal tentang teknologi komputer, internet, dan HP Android, main game. Senang berbagi informasi gratis dan b…