4 Cara Transfer Pulsa Telkomsel Terbaru 2022 Anti Ribet!

Bagaimana cara transfer pulsa telkomsel? Simak ulasan mudanya kirim atau cara berbagi pulsa telkomsel simpati, AS, Halo, byU terbaru 2022 anti ribet!!

Cara transfer pulsa telkomselBerbagi atau kirim pulsa Telkomsel bisa dilakukan setidaknya menggunakan dua metode. Salah satunya, Anda bisa memilih cara transfer pulsa Telkomsel melalui SMS.

Banyak pengguna operator seluler belum mengetahui bagaimana cara transfer pulsa telkomsel. Maka dari itu disini kami akan memberikan tips cara berbagi pulsa ke sesama telkomsel baik itu kartu simPATI, AS, Halo maupun operator lainnya.

Cara transfer pulsa ini sangat berguna disaat seseorang membutuhkan pulsa namun tidak ada konter pulsa di sekitarnya maka fitur ini sangatlah berguna untuk banyak orang.

Besarnya nilai pulsa yang ditransfer dapat bervariasi tergantung dari keinginan dan kebutuhan pelanggan.

Lantas bagaimana cara transfer pulsa telkomsel dengan cepat dan mudah? Berikut ini penjelasan singkat mengenai cara berbagi pulsa antar sesama pengguna telkomsel yang telah kami rangkum dari berbagai sumber.

1. Cara transfer pulsa Telkomsel lewat Telepon

Cara Transfer Pulsa Telkomsel Terbaru 2022
  • Buka menu panggilan.
  • Ketik *858*nomor tujuan transfer pulsa*nominal transfer#.
  • Tekan "Panggil/Call/Dial/Yes/Ok".
  • Konfirmasi sesuai tampilan di layar ponsel.

Cara transfer pulsa Telkomsel yang pertama di atas adalah, langsung melalui layar panggilan telepon, yakni memasukkan kode panggilan *858*. 

Contohnya,  pengguna langsung mengetikkan *858*081234567890*20#. Proses tersebut akan mentransfer pulsa dengan nominal Rp 20 ribu ke 081234567890 dan mengurangi sisa pulsa Telkomsel Anda.

2. Cara transfer pulsa Telkomsel lewat SMS

Cara transfer pulsa Telkomsel lewat SMS
  • Ketik TPULSA(spasi)nominal transfer pulsa.
  • Contohnya : TPULSA 30000
  • Kirimkan SMS ke nomor penerima.
  • Via menu USSD *858#.

Cara lainnya untuk mentransfer pulsa Telkomsel adalah, menggunakan layanan short message service (SMS). Metode di atas merupakan cara paling termudah untuk kirim pulsa telkomsel ke sesama pengguna telkomsel.

Baca juga: Cara Transfer Kuota Telkomsel

3. Cara transfer pulsa Telkomsel lewat Telepon Menggunakan Menu USSD

Cara transfer pulsa Telkomsel lewat Telepon Menggunakan Menu USSD

Cara transfer pulsa Telkomsel berikutnya, adalah dengan menggunakan protokol unstructured supplementary service data (USSD). USSD merupakan suatu protokol khusus yang digunakan untuk komunikasi singkat dari ponsel ke penyedia layanan operator selular bersangkutan.

Layanan USSD ini, hanya terdapat pada operator selular GSM, di mana umumnya digunakan pengguna untuk melakukakn request atau pull informasi tertentu pada pihak operator dengan format yang telah ditentukan.

Cara mentransfer pulsa Telkomsel lewat protokol USSD adalah sebagai berikut:

  • Buka menu panggilan dan ketikkan kode *858# dan tekan panggil/OK
  • Ketik angka 1 untuk pilihan "Transfer Pulsa"
  • Masukkan nomor tujuan dan nominal pulsa
  • Setelah muncul notifkasi pada layar, masukkan angka 1 untuk konfirmasi
  • SMS notifikasi oleh 858 pun akan dikirimkan ke nomor Anda

Protokol USSD ini tak hanya dapat digunakan untuk mentransfer pulsa saja, melainkan juga dapat dimanfaatkan untuk meminjam pulsa langsung ke Telkomsel. Ini merupakan cara darurat, saat Anda kehabisan pulsa dan enggan untuk meminjam ke orang lain.

Cara meminjam pulsa darurat ke Telkomsel melalui protokol USSD adalah sebagai berikut.

  • Buka layar panggilan/call.
  • Ketik *505#.
  • Menu Paket Darurat akan muncul saat memenuhi syarat.
  • Pilih angka dari menu Paket Darurat.
  • Tunggu SMS notifikasi jika pinjam pulsa darurat Telkomsel berhasil.

Baca juga: 3 Cara Unreg Kartu Telkomsel Paling Mudah

4. Cara transfer pulsa Telkomsel lewat Telepon Melalui Aplikasi MyTelkomsel

Cara transfer pulsa Telkomsel lewat Telepon Melalui Aplikasi MyTelkomsel

Transfer pulsa juga bisa dilakukan menggunakan aplikasi MyTelkomel. Ini merupakan layanan berbentuk aplikasi yang diluncurkan Telkomsel untuk memberikan kemudahan mengelola akun dan mengakses layanan pelanggan dengan menggunakan smartphone.

Cara transfer pulsa Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel adalah sebagai berikut:

  • Unduh aplikasi MyTelkomsel di Google Play atau App Store
  • Buka aplikasi MyTelkomsel
  • Pilih menu hadiah atau gift
  • Masukkan nomor tujuan transfer pulsa
  • Pilih menu transfer pulsa
  • Pilih metode pembayaran
  • Masukkan kode OTP yang dikirim
  • Transfer pulsa berhasil dilakukan

Baca juga: Cara Paketin Pulsa Telkomsel ke Kuota, Telepon Hingga SMS

Video terkait cara tranfer pulsa telkomsel

Demikian lah beberapa cara transfer pulsa Telkomsel yang bisa digunakan dengan mudah. Namun, patut diingat bahwa sebelum memanfaatkan layanan untuk mentransfer atau meminta transfer pulsa, ada baiknya untuk selalu mengecek ketersediaan pulsa.

Tech Enthusiast dan Blogger sejak 2016, dengan background Ilmu Komputer. Sangat menyukai hal-hal tentang teknologi komputer, internet, dan HP Android, main game. Senang berbagi informasi gratis dan b…